Dalam rangka menyambut Hari Kartini, Designer dan Founder Heritage Culture, Tina Andrean mengadakan acara dengan menampilkan karya batik tulis dan tenun Sumba yang menarik dan feminim dengan tema koleksi “Woman With Soul” pada Kamis, 19 April 2018 di Rumah Imam Bonjol (RIB), Menteng, Jakarta Pusat.
Heritage Culture by Tina Andrean berkolaborasi dengan CIMB Preferred memberikan promo khusus dan menarik yaitu diskon 20% periode 19 April – 19 Mei 2018 dan cicilan 0% periode 19 April 2018 – 19 April 2019 untuk setiap pembelian koleksi Heritage Culture by Tina Andrean kepada para nasabah CIMB Preferred dan CIMB Niaga.
RIB dipilih menjadi pilihan tempat diselenggarakannya acara dengan konsep design interior classic white elegant dan jasa hospitality berkualitas tinggi melalui menu sajian makanan dan pelayanan yang berstandar internasional. Setiap tamu undangan yang hadir akan merasakan kenyamanan dan pengalaman bersantap seperti berada di rumah sendiri. Selain itu, para tamu juga dapat langsung mencoba koleksi terbaru dari Heritage Culture by Tina Andrean di kamar yang tersedia di lantai 1, serta menikmati menu canapes pass around dan food stalls khas makanan Indonesia yang disajikan oleh chef RIB.
Para model dan MC disempurnakan dengan Makeup Cle De Peau Beaute dimana para model dan MC akan menjalani skin care terlebih dahulu untuk hasil makeup yang optimal dan maksimal. Johnny Andrean Artistic Team juga membuat para model dan MC tampil elegan dan menawan dalam tatanan sanggul. Selain makeup dan hair do, MannaQueen Indonesia Handmade Jewellery juga menjadi pendukung dan daya tarik tersendiri dengan tampilan anting, brooch, dan kalung mutiara yang menyempurnakan keindahan dan penampilan para model dalam koleksi terbaru Heritage Culture by Tina Andrean.
“Woman With Soul” by Tina Andrean menampilkan 30 karya yang terbagi dalam 5 sequence yaitu Kartini Cocktail, Kartini Modern, Kartini Kebaya, Kartini Sumba, dan Kartini With Soul.